Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh live streaming dan celebrity endorser dalam keputusan pembelian produk Erigo pada aplikasi tiktok. Data dikumpulkan dengan melakukan survei menggunakan kuesioner kepada 100 pengguna tiktok yang berdomisili di Kota Bandung dan ditentukan dengan teknik purposive sampling. Alat analisis data menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan live streaming secara parsial tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, celebrity endorser secara parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian, dan terdapat pengaruh positif secara simultan antara live streaming dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian. Manfaat penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis cara tepat untuk menerapkan strategi pemasaran yang dilakukan perusahaan melalui live streaming dan celebrity endorser pada media sosial.
Copyrights © 2024