Jurnal Psikologi Karakter
Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Psikologi Karakter, Desember 2023

Gambaran Celebrity Worship pada Penggemar Korean Pop di Kota Makassar

Judith Cahyani Blake (Fakultas Psikologi Universitas Bosowa)
Titin Florentina Purwasetiawatik (Fakultas Psikologi Universitas Bosowa)
Andi Nur Aulia Saudi (Fakultas Psikologi Universitas Bosowa)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk penggambaran dengan rinci terkait dengan celebrity worship penggemar Korean pop di kota Makassar. Penelitian ini memiliki sampel yang memiliki jumlah sebesar 401 responden. Pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti dengan menggunakan skala celebrity worship. Penelitian ini mengambil data kemudian dianalisis dengan teknik non probability sampling. Penelitian ini menggunakan teknik pendekatan tersebut karena dalam penelitian ini tidak diketahui secara pasti jumlah populasi yang ada. Hasil penelitian ini mendapatkan kesimpulan bahwa celebrity worship per aspek yang didapatkan oleh peneliti yaitu pada aspek entertainment social yang berada pada kategori tinggi dengan persentase 39.9%, terdapat aspek intense personal dengan persentase 42,1%, dan terdapat persentase 50.9% dengan aspek borderline pathological.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi Karakter menerbitkan artikel yang pada bidang Psikologi Klinis, Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Pendidikan, Psikologi Perkembangan, Psikologi Sosial dan lain-lain. Bagi penulis yang memiliki artikel pada bidang ini dapat disesuaikan dengan panduan penulisan dan template ...