Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (JP-IPA)
Vol 5, No 2 (2024): November 2024

Evaluasi Perkuliahan Zat dan Energi Terintegrasi ESD Untuk Meningkatkan Literasi Energi Calon Guru IPA

Sinaga, Lastama (Unknown)
Prima, Eka Cahya (Unknown)
Nahadi, Nahadi (Unknown)
Sriyati, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki evaluasi perkuliahan zat dan energi menggunakan metode evaluasi model CIPP terhadap komponen Context dan Input pada program studi pendidikan IPA di salah satu perguruan tinggi di Sumatera Utara. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif evaluatif. Partisipan dalam penelitian ini adalah 32 orang mahasiswa dan satu orang dosen. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, angket, analisis dokumen, dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mata kuliah zat dan energi relevan dengan ESD, namun isu SDG konteks energi belum dimuat dalam pembelajaran atau kurikulum yang dibuktikan dengan capaian pembelajaran mata kuliah yang belum mengakomodasi peningkatan literasi energi calon guru IPA. Literasi energi dimensi penguasaan pengetahuan awal masih tergolong rendah dan bahan kajian dalam materi perkuliahan zat dan energi diajarkan secara tidak terintegrasi oleh dosen pengampu sesuai bidang ilmu yang dikuasainya atau sesuai dengan latar belakang disiplin ilmunya sehingga pengetahuan yang diperoleh mahasiswa tidak terkait satu sama lain. Perkuliahan zat dan energi telah memenuhi standar nasional pendidikan tinggi untuk kategori karakteristik pembelajaran kontekstual. Kendala dalam perkuliahan zat dan energi adalah belum tersedianya laboratorium IPA dan buku panduan praktikum yang dapat menghambat proses pembelajaran. Kebutuhan terhadap calon guru IPA sangat urgen dikarenakan masih banyak guru IPA di lapangan yang tidak memenuhi kualifikasi S1 pendidikan IPA.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JP-IPA

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Physics

Description

JP-IPA: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam terbitan STKIP Harapan Bima dengan periode terbit setiap bulan Mei dan November (dua kali setahun). Jurnal ini adalah jurnal ilmiah yang dapat diakses terbuka yang menerbitkan artikel hasil konseptual dan hasil penelitian empiris pendidikan IPA ...