Nathiqiyyah : Jurnal Psikologi Islam
Vol 7 No 2 (2024): Nathiqiyyah - Jurnal Psikologi Islam

MUHASABAH SEBAGAI UPAYA MENGATASI PERILAKU MENYIMPANG MELALUI PENDEKATAN KONSELING INDIVIDUAL PADA SISWA SMA TA’MIRIYAH SURABAYA

Maretta Dwi Kurniasanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan pendekatan muhasabah dalam konseling individual sebagai upaya mengatasi perilaku menyimpang pada siswa SMA Ta’miriyah Surabaya. Pendekatan muhasabah, yang berakar pada konsep Islam, digunakan untuk membantu siswa merefleksikan tindakan mereka dan membangun kesadaran diri yang lebih baik. Dengan metode kualitatif dan pendekatan fenomenologi, penelitian ini melibatkan wawancara mendalam dan observasi terhadap dua siswa berusia 16 tahun, selama empat bulan. Temuan ini menunjukkan bahwa konseling berbasis muhasabah cukup efektif dalam untuk menurunkan perilaku menyimpang seperti membolos, merokok, dan bullying, serta meningkatkan aspek spiritualitas, kedisiplinan, dan empati siswa.Dari hasil penelitian juga mengungkapkan tantangan seperti keterbatasan keterbukaan siswa, khususnya yang berasal dari keluarga broken home atau memiliki kecanduan game. Namun, intervensi ini berhasil menciptakan dampak positif pada perilaku dan motivasi siswa melalui proses konseling yang bersahabat dan tidak menghakimi. Temuan ini mendukung pentingnya integrasi muhasabah dalam strategi konseling untuk meningkatkan pembentukan karakter dan perilaku positif di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Nathiqiyyah

Publisher

Subject

Religion Humanities Physics Public Health Social Sciences

Description

Nathiqiyyah Psikologi Islam STAI Diniyah and is managed directly by the Islamic Psychology Study Program, which is published twice a year in June and December. Nathiqiyyah contains articles, thought content, research results, thought results and empirical studies in the field of psychology and ...