Jurnal Farmasi Galenika
Vol 9 No 1 (2022): Jurnal Farmasi Galenika Vol 9 No 1

Pengaruh Brand Image Dan Label Halal Terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Pada Mahasiswa Sarjana Terapan Farmasi

Friska Adelia S (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2022

Abstract

ABSTRAK Kosmetik adalah produk yang menunjang penampilan fisik konsumen khususnya wanita agar terlihat lebih menarik dan menambah kepercayaan diri, maraknya produk kosmetik yang diperjual belikan di pasaran mempengaruhi minat dan menjadikan konsumen lebih selektif dalam mengambil keputusan pembelian produk kosmetik yang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh Brand image dan Label Halal terhadap keputusan pembelian kosmetik pada Mahasiswa Sarjana Terapan Farmasi Poltekkes Kemenkes Makassar. Metode penelitian bersifat deskriptif cross-sectional. dengan teknik pengambilan sampel yaitu Stratified Proportional Sampling, diperoleh 120 responden terdiri dari angkatan 2018, 2019, 2020 dan 2021. Data penelitian diperoleh dari hasil kuesioner yang dibagikan secara online dan diolah menggunakan SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial (uji t) dan simultan (uji f) pada variabel brand image dan label halal, berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kosmetik. Hal ini juga didukung oleh hasil distribusi jawaban responden menunjukkan kategori sangat baik terhadap semua variabel. Kata Kunci : Brand image, Label Halal dan Keputusan Pembelian ABSTRACT Cosmetics are products that support the physical appearance of consumers, especially women to make them look more attractive and increase self-confidence, the proliferation of cosmetic products traded in the market affects interest and makes consumers more selective in making the right purchasing decisions for cosmetic products. The purpose of this study was to determine partially and simultaneously the effect of Brand image and Halal Label on cosmetic purchasing decisions for undergraduate students of Applied Pharmacy Poltekkes, Ministry of Health Makassar. The research method is descriptive cross-sectional. with a sampling technique, namely Stratified Proportional Sampling, 120 respondents were obtained consisting of the 2018, 2019, 2020 and 2021 classes. The research data were obtained from the results of questionnaires distributed online and processed using SPSS 21. The results showed that partially (t test) and Simultaneous (f test) on brand image and halal label variables, has a significant effect on cosmetic purchasing decisions. This is also supported by the results of the distribution of respondents' answers that show a very good category for all variables. Keywords: Brand image, Halal Label and Purchase Decision

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jfg

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Public Health

Description

The aim of JFG is to become a media for the publication of articles on Pharmaceutical and related practice-oriented subjects in the pharmaceutical sciences and technology. The scope of the journal is Pharmaceutical sciences, its research and its application. The journal aims to cover the latest ...