Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh idealisme, relativisme, love of money dan tingkat pengetahuan akuntansi terhadap persepsi mahasiswa akuntansi tentang krisis etika akuntan.Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa aktif jurusan akuntansi fakultas ekonomi dan bisnis universitas musamus merauke angkatan 2019- 2021. Teknik pengembilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik stratified random sampling dengan responden sebanyak 78 orang mahasiswa akuntansi. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis yang digunkan adalah regresi linear sederhana yang diolah menggunakan software SPSS 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) idealisme tidak berpengaruh signifikan terhadap persepsi mahasiswa akuntansi atas perilaku etis akuntan (2) relativisme berpengaruh signifikan terhadap persepsi mahasiswa akuntansi atas perilaku etis akuntan (3) love of money berpengaruh signifikan terhadap persepsi mahasiswa akuntansi atas perilaku etis akuntan (4) tingkat pengetahuan akuntansi berpengaruh signifikan terhadap persepsi mahasiswa akuntansi terhadap persepsi mahasiswa akuntansi atas perilaku etis akuntan.
Copyrights © 2024