Jurnal Ners
Vol. 9 No. 1 (2025): JANUARI 2025

Pengaruh Efektivitas Pijat Bayi Terhadap Kenaikan Berat Badan Bayi Usia 0-3 Bulan di PMB Bidan Lina Herlina di Subang Tahun 2024

Mulyana, Dede Sri (Unknown)
Herlina, Lina (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2024

Abstract

Periode bayi usia 0–12 bulan akan mengalami fase pertumbuhan dan perkembangan. Dalam meningkatkan berat badan bayi dapat menggunakan stimulus dengan terapi pijat bayi. Stimulasi ini akan mendorong perkembangan dan pertumbuhan secara optimal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh efektivitas teknik pijat bayi terhadap kenaikan berat badan bayi usia 0-3 bulan di PMB bidan Lina Herlina di Subang tahun 2024. Metode penelitian yang digunakan yaitu quasy eksperimen dengan sampel 30 bayi yang berusia 0-3 bulan. Hasil penelitian menggunakan Paired T Test didapatkan t hitung (5,716) > t tabel (2,045) oleh karena t hitung lebih besar dari t tabel maka H0 ditolak dan Ha diterima, hal ini menunjukan ada pengaruh pijat bayi terhadap peningkatan berat badan bayi usia 0-3 bulan di PMB lina herlina tahun 2024. Pijat bayi memiliki efek bio kimia yang baik, seperti menurunkan kadar hormon stres (catecholamine) dan meningkatkan kadar sterotonin. Selain itu, pijat bayi memiliki efek fisik, seperti meningkatkan sirkulasi darah dan pernafasan, memperbaiki pencernaan dan sistem pencernaan, dan meningkatkan berat badan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ners

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing

Description

Fokus Jurnal Ners meliputi bidang kajian riset keperawatan diantaranya Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Anak, Keperawatan Lansia, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Masyarakat, Manajemen Keperawatan dan Terapi Komplementer ...