Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk membekali masyarakat di desa Karangtanjung, Pandowoharjo Sleman Yogyakarta, khususnya kaum ibu-ibu. Pengabdian dilaksanakan pada tanggal 23 November 2024 pada pukul 09.00 sampai selesai. Peserta pengabdian ini adalah 20 peserta. Lokasi pengabdian bertempat di gedung sekretaris desa Karangtanjung. Pada pembuatan ecoprint ini menggunakan teknik blankat, dengan bahan pewarna alami dari ekstrak kayu secang, tegeran, dan oak gall. Metode yang dipergunakan dalam pengabdian ini, khususnya untuk penyampaian materi antara lain metode ceramah untuk menjelaskan materi, demonstrasi untuk melakukan proses mordhan dan proses ecoprin, diskusi dan review untuk mengevaluasi hasil akhir kain yang sudah diecoprint. Hasil pelatihan secara keseluruhan berjalan lancar dan setiap peserta dapat menghasilkan selembar kain ecoprint berukuran 2 meter yang dapat dipergunakan sebagai bahan busana. Tanggapan peserta dalam reviev sangat suka dan merasa puas dengan hasil prakteknya. Dari tiga materi zat warna alam semuanya kain utama yang dihasilkan dengan warna dasar yang jelas.
Copyrights © 2024