Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi intrinsik terhadap prestasi akademik mahasiswa pada mata kuliah akuntansi di Program Studi Perpajakan Politeknik Bosowa. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana dengan menguji validitas dan reliabilitas instrumen, uji asumsi klasik, serta analisis statistik menggunakan nilai t-test dan signifikansi. Data dianalisis untuk memastikan kelayakan model regresi melalui uji normalitas, linearitas, heteroskedastisitas, dan multikolinearitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi intrinsik berpengaruh signifikan terhadap prestasi akademik, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 ( 0,05) dan t hitung sebesar 4,932 ( t tabel 1,746). Persamaan regresi Y = 35,161 + 0,931X menunjukkan bahwa setiap peningkatan satu unit motivasi intrinsik memberikan kontribusi sebesar 0,931 terhadap prestasi akademik. Temuan ini mengindikasikan pentingnya peran motivasi intrinsik dalam mendukung keberhasilan belajar mahasiswa. Implikasi teoritis dari penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi intrinsik harus menjadi bagian penting dalam desain pembelajaran untuk meningkatkan prestasi mahasiswa. Dosen diharapkan mengembangkan pendekatan pengajaran yang mendorong motivasi belajar secara aktif. Kebaruan penelitian ini terletak pada fokusnya yang spesifik terhadap motivasi intrinsik sebagai faktor determinan dalam prestasi akademik mahasiswa pada konteks mata kuliah akuntansi.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025