Holistika : Jurnal Ilmiah PGSD
Vol 8, No 2 (2024)

IDENTIFIKASI GAYA BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR GUNA MENGAPLIKASIKAN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI

Fianto, Zeva Adi (Unknown)
Krisgiyanti, Novita Ardian (Unknown)
Cahyani, Bekti Setya (Unknown)
Suci, Siti Nurwita Sekar (Unknown)
Susanti, Maria Melani Ika (Unknown)
Nainggolan, Elsima (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2025

Abstract

Implementasi kurikulum merdeka bermaksud guna memerdekakan siswa dalam pembelajaran. Fakta di lapangan siswa belum terpenuhi kebutuhan dalam kesiapan pembelajaran seperti gaya belajar. Penelitian ini dijalankan guna mengetahui gaya belajar SD K Sengkan guna mengaplikasikan pembelajaran berdiferensiasi. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif deskriptif dan memanfaatkan metode survei. Angket yang disebarkan di kelas 5C SD Kanisius Sengkan digunakan untuk pengumpulan data. Hasil penelitian ini menunjukkan karakteristik siswa pada gaya belajar berbeda-beda. Adapun gaya belajar siswa yang dimiliki meliputi gaya belajar auditorial, visual, maupun kinestetik. Mampu ditarik kesimpulan bahwasanya pembelajaran berdiferensiasi dapat diterapkan dengan memperhatikan gaya belajar dari masing-masing siswa. Guru juga mampu memfasilitasi siswa dalam memberikan materi yang disesuaikan dengan gaya belajar siswa masing-masing.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

holistika

Publisher

Subject

Education

Description

Holistika: Jurnal Ilmiah PGSD Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas ...