Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk memperkenalkan keterampilan berwirausaha bagi mahasiswa melalui platform daring. Kegiatan ini diikuti oleh 20 mahasiswa dari STMIK Dharmapala Riau dan Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, dengan pelaksanaan secara daring melalui Zoom Cloud Meeting. Selama pelatihan, mahasiswa dibekali dengan pengetahuan kewirausahaan dasar, strategi pemasaran digital, dan praktik penyusunan rencana bisnis. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa 85% peserta memahami konsep kewirausahaan dengan baik, dan 70% merasa percaya diri untuk memulai usaha berbasis platform digital. Meskipun terdapat kendala terkait keterbatasan interaksi tatap muka, pelatihan ini terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan berwirausaha mahasiswa. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi kontribusi nyata dalam membangun pola pikir kewirausahaan di kalangan mahasiswa, mempersiapkan mereka menjadi pelaku usaha yang inovatif di era digital.
Copyrights © 2025