Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengimplementasikan sebuah produk yang inovatif dan kreatif dalam bentuk video animasi yang didesain khusus untuk meningkatkan pemahaman peserta didik pada materi wujud zat kelas IV di SDN Sukamenak. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi kegiatan observasi dan wawancara dengan menggunakan tahap analisis yaitu meliputi tahap reduksi data, tahap penyajian data, serta tahap penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan mengimplementasikan video animasi dapat meningkatkan pemahaman peserta didik pada materi wujud zat dan menjadikannya lebih aktif dalam proses pembelajaran di kelas IV SDN Sukamenak. Jadi, media video animasi sudah berhasil diimplementasikan pada materi wujud zat kelas IV di SDN Sukamenak, dan dapat digunakan dengan mudah dan praktis.
Copyrights © 2025