Journal of Animal Research and Applied Science
Vol. 5 No. 2 (2024): Desember 2024

PENGARUH PEMBERIAN TEH BAJAKAH (Spatholobus Littoralis Hassk) DAN KUNYIT (Curcuma Domestica) PADA AIR MINUM TERHADAP PERFORMA BROILER: THE EFFECT OF GIVING BAJAKAH TEA (Spatholobus Littoralis Hassk) AND TURMERIC (Curcuma Domestica) IN DRINKING WATER ON BROILER PERFORMANCE

Arafat, Sri Sabtu Yeti Md.Mt. Arafat (Unknown)
Pujiastuti, Asih Pujiastuti (Unknown)
Wulandari, Lies Tiarini Wulandari (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian teh bajakah dan kunyit terhadap performa broiler. Ternak yang digunakan adalah ayam broiler umur sehari (DOC) sebanyak 100 ekor, dengan bobot badan rata-rata 48,4 gram/ekor. Perlakuan yang diterapakan sebagai berikut : T0 (air minum tanpa larutan teh bajakah + kunyit), T1 (air minum +10 ml larutan teh bajakah + kunyit/ 1 liter air), T2 (air minum + 20 ml larutan teh bajakah + kunyit/ 1 liter air), T3 (air minum + 30 ml larutan teh bajakah + kunyit/ 1 liter air).Parameter yang diamati adalah konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, konversi pakan, mortalitas dan indeks performa. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan (masing-masing 5 ekor), jika hasil berbeda nyata dilanjutkan dengan Uji Duncan. Perlakuan diberikan pada umur 14 hari sampai 35 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian teh bajakah dengan kunyit pada air minum berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi pakan (176,31 gram/ekor/hari), pertambahan bobot badan (810,91/gram) dan konversi pakan (1,52),namun secara numerik menunjukkan ada kenaikan terhadap pertambahan bobot badan dengan mortalitas rendah (3%),dan indeks performa kategori baik. Kesimpulan pemberian teh bajakah dan kunyit pada air minum berpengaruh tidak nyata terhadap performa broiler dan memiliki mortalitas yang rendah serta indeks performan dengan kategori baik. Pemberian perlakuan sampai dengan taraf 30 ml dalam air minum bermanfaat sebagai antioksidan dan meningkatkan performa broiler.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

aras

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Veterinary

Description

ARAS is a scientific journal covering animal science aspects. ARAS receives manuscripts encompass a broad range of research topics in tropical or sub-tropical animal sciences: - animal nutrition - animal reproduction, breeding and genetic - animal feed sciences - animal productions and technology - ...