Penelitian ini menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi tingkat keparahan kecelakaan lalu lintas di Indonesia menggunakan regresi logistik biner. Data dari Kaggle mencakup variabel usia, jenis kelamin, pengalaman berkendara, pencahayaan, dan cuaca. Hasil menunjukkan bahwa pencahayaan buruk dan cuaca buruk signifikan meningkatkan peluang kecelakaan fatal masing-masing sebesar 88,8% dan 96,5%. Model regresi memiliki akurasi 76% dengan kecocokan data yang baik (p-value Hosmer-Lemeshow = 0,144). Temuan ini memberikan wawasan penting untuk kebijakan keselamatan dan pengembangan infrastruktur.
Copyrights © 2024