International Research on Big-data and Computer Technology (IRobot)
Vol 8, No 2 (2024): September

Strategi Digital Marketing Melalui Google Sites Untuk Meningkatkan Penjualan Lilin Kopi Aromaterapi

Samosir, Amril (Unknown)
Rahmadi, Denaza Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2024

Abstract

Strategi pemasaran digital yang efektif tidak hanya mencakup penggunaan media sosial atau iklan online, tetapi juga melibatkan pemahaman mendalam tentang perilaku konsumen online, analisis data, dan penggunaan teknologi untuk menciptakan pengalaman yang menarik bagi konsumen. Dengan memanfaatkan berbagai platform digital. Pemasaran digital adalah strategi pemasaran yang menggunakan platform dan media digital untuk mempromosikan produk atau layanan. Ini mencakup penggunaan internet, media sosial, ponsel, dan platform online lainnya untuk mencapai target audiens. Konsep dasar pemasaran digital melibatkan pemahaman tentang perilaku konsumen online, penggunaan data untuk mengoptimalkan kampanye, dan pemanfaatan teknologi untuk mencapai tujuan pemasaran. Google Sites merupakan media yang digunakan untuk membuat situs website untuk keperluan pribadi ataupun kelompok, baik untuk keperluan personal atau korporat. Lilin aromaterapi adalah lilin yang mengandung bahan pewangi yang dapat digunakan sebagai refreshing, relaxing dan menyembuhkan sakit kepala. Seseorang yang pikirannya sedang stress lalu mencium aroma tersebut akan menjadi relaks dan segar kembali. Lilin aromaterapi bisa digunakan sebagai penghias plus pengharum ruangan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ir

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ini Berfokus pada bidang kelimuan komputer di antaranya: 1. Artificial Intelligence 2. Networking Computer 3. Database Systems 4. Multimedia 5. Information Systems 6. System ...