Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis program literasi yang ada di Perpustakaan Umum kota pematang siantar .Dalam konteks perubahan perilaku literasi di era digital, tantangan signifikan termasuk rendahnya minat baca di kalangan masyarakat yang lebih cenderung menggunakan teknologi digital. Studi ini menggunakan metode kualitatif yang melibatkan wawancara mendalam dengan pustakawan yang ada di perpustakaan. Hasilnya menunjukkan bahwa meskipun tantangan besar seperti akses terbatas terhadap buku fisik dan kurangnya kesadaran akan pentingnya literasi, perpustakaan telah mengembangkan program-program inklusif seperti lomba bahasa Inggris dan kegiatan literasi lainnya untuk menarik minat dan meningkatkan literasi masyarakat. Evaluasi terhadap efektivitas program-program ini menunjukkan keberhasilan dalam meningkatkan partisipasi masyarakat serta kesadaran akan pentingnya literasi di kalangan masyarakat lokal. Dukungan pemerintah daerah dan kerjasama dengan pihak swasta menjadi faktor penting dalam menjalankan program-program literasi ini. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memahami program literasi di tengah perubahan perilaku literasi bagi masyarakat kota pematang siantar.Kata kunci: Perpustakaan, literasi, program literasi
Copyrights © 2024