Pada dasarnya, perempuan dan laki-laki mempunyai kedudukan serta harapan yang sama untuk mencapai tujuan hidup yang mereka inginkan tetapi, karena perbedaan fitrah, masyarakat memegang kepercayaan bahwa laki-laki berada pada kedudukan yang lebih tinggi dibandingkan dengan perempuan. Hal ini karena masyarakat memiliki budaya patriarki yang kuat, yang selalu menempatkan pria di atas wanita. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketidaksetaraan gender akibat budaya patriarki di beberapa bidang kehidupan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui studi literatur. Kajian ini menunjukkan bahwa ketidaksetaraan gender menjadi isu penting di banyak masyarakat, dipengaruhi oleh norma budaya dan struktur sosial patriarkis. Pentingnya pendidikan dan kesadaran masyarakat dalam mengatasi ketidaksetaraan gender serta perlunya pendekatan yang sensitif terhadap konteks budaya untuk menciptakan perubahan yang berkelanjutan.
Copyrights © 2025