Penelitian ini berfokus pada analisis distribusi nilai mutu mahasiswa Informatika untuk mengevaluasi efektivitas pembelajaran berbasis teknologi. Permasalahan yang diidentifikasi adalah kurang optimalnya pemanfaatan data akademik untuk mendukung evaluasi proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan wawasan tentang distribusi nilai mahasiswa, mengidentifikasi pola nilai, serta memberikan rekomendasi strategis untuk meningkatkan mutu pembelajaran. Metode yang digunakan meliputi analisis statistik deskriptif dengan perangkat lunak Python untuk mengolah data nilai mahasiswa dari tahun akademik 2019/2020 hingga 2020/2021. Hasil penelitian menunjukkan adanya variasi distribusi nilai antar mata kuliah, dengan temuan signifikan berupa outliers yang mengindikasikan perlunya peningkatan pada beberapa mata kuliah. Temuan ini memberikan dasar bagi institusi pendidikan untuk melakukan perbaikan kurikulum dan metode pembelajaran berbasis teknologi.
Copyrights © 2025