Jurnal Edik Informatika : Penelitian Bidang Komputer Sains dan Pendidikan Informatika
Vol 2, No 1 (2015)

Perancangan Sistem Informasi Laboratorium (SILAB) Terintegrasi Di Laboratorium Pelatihan Komputer STKIP PGRI Sumatera Barat

Pratama, Ade (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2017

Abstract

Laboratorium merupakan sarana dan tempat untuk mendukung proses pembelajaran yang didalamnya terkait dengan pengembangan pemahaman, keterampilan dan inovasi bidang  ilmu  pengetahuan. Berbagai aktivitas dilaksanakan di Labor seperti  kegiatan praktikum dan administrasi   Laboratorium Pelatihan Komputer masih dilakukan secara manual yaitu menggunakan komputer tetapi tidak berbasis pada sistem informasi. Penjadwalan, cetak absensi, pendataan peserta praktikum serta rekap vakasi praktikum masih menggunakan word dan excel. Sehingga seringkali mengalami kesulitan dalam menjadwalkan,  merekap  data mahasiswa, pencatatan absensi kegiatan praktikum bahkan rekap vakasi mengajar. Hal ini karena tidak terintegrasinya aktivitas praktikum kedalam sebuah sistem. Berdasarkan latar belakang diatas, maka pada makalah ini penulisan akan memamaparkan tahapan dalam pengembangan sebuah sistem informasi laboratorium yang dapat mengintegrasikan aktivitas praktikum, sehingga dapat mempermudah dalam proses penjadwalan,  pendataan peserta praktikum , penilaian, dan rekap vakasi mengajar di Laboratorium Pelatihan Komputer

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

eDikInformatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal Edik Informatika is a scientific publication of research results in the field of Computer Science and Education Informatics that raised the issue: 1) Development Research Results in the Field of Information Systems, 2) Research Results Informatics Education. Journal Edik Informatika ...