Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Sciences Journal
Vol. 15 No. 02 (2024): Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Science Journal

Hubungan pendidikan dukungan keluarga tenaga kesehatan serta sosial ekonomi terhadap pemilihan kontrasepsi jangka panjang

Toyibah, Durotun (Unknown)
Susanti, Rosa (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2024

Abstract

Latar Belakang: Tujuan keluarga berencana adalah untuk kehidupan yang sehat dan juga dapat menunjang kesejahteraan bagi seluruh usia. Capaian Program keluarga berencana di Provinsi banten tahun 2017 sebesar  64.93% untuk metode Kontrasepsi Non Jangka Panjang sebesar 64.93 %  dan 11.05% Metode Kontrasepsi Jangka Panjang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Pendidikan dukungan keluarga, tenaga kesehatan serta sosial ekonomi Terhadap Pemilihan Kontrasepsi Jangka Panjang.Metode: penelitian deskriptif kualitatif dengan populasi seluruh (Pasangan Usia Subur) PUS pada bulan November 2023 – Februari 2024 sebanyak 418 orang. Sampel penelitian sebanyak 110 responden. Pengambilan sample menggunakan Purposive Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner, dan dianalisis dengan Uji Chi Square.Hasil: Didapatkan terdapat hubungan antara Pendidikan, dukungan keluarga, dukungan tenaga kesehatan, sosial ekonomi dengan Pemilihan metode Kontrasepsi  Jangka Panjang.Kesimpulan: Terdapat Hubungan antara Pendidikan, dukungan keluarga, dukungan tenaga kesehatan, sosial ekonomi dengan Metode Kontrasepsi  jangka panjang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

stikku

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kesehatan Bhakti Husada: Health Science Journal (E-ISSN 2623-1204) (P-ISSN 2252-9462) adalah jurnalilmiah (e-journal) yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan Garawangi setiap enam bulan sekali, yaitu pada bulan Juni dan Desember (2 isu per tahun). ...