Journal Zetroem
Vol 6 No 2 (2024): ZETROEM

Implementasi Metode Extreme Programming Pada Aplikasi Reservasi Rumah Singgah Wisma Blambangan Berbasis Web

Bagus Aris Pradana (Unknown)
Dianni Yusuf (Unknown)
Eka Mistiko Rini (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2024

Abstract

Wisma Blambangan adalah rumah singgah bagi pasien pemegang Kartu Indonesia Sehat dari Kabupaten Banyuwangi yang dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Soetomo Surabaya, diresmikan pada 2017. Pasien harus mendaftar langsung dan menunggu verifikasi berkas dari Dinas Kesehatan. Kendala yang dihadapi termasuk harus membawa berkas langsung ke Dinas Kesehatan, memakan waktu, tenaga, biaya, serta risiko kesalahan berkas, dan kurangnya informasi tentang ketersediaan kamar dan status pengajuan. Untuk mengatasi masalah ini, dikembangkan aplikasi reservasi rumah singgah berbasis web dengan kerangka kerja CodeIgniter dan database MySQL. Aplikasi ini memungkinkan pasien mendaftar, memeriksa status pendaftaran, dan mendapatkan informasi ketersediaan kamar secara online. Metode extreme programming digunakan karena fleksibilitas dan peningkatan kualitas yang berkelanjutan. Fitur aplikasi mencakup reservasi rumah singgah, informasi ketersediaan kamar, dan pelacakan status berkas. Pengujian aplikasi dilakukan dengan metode black box menggunakan User Acceptance Test (UAT) dan kuesioner kepada pasien. Hasil pengujian menunjukkan skor fungsionalitas 92,8%, reliabilitas 78%, usability 90,8%, efisiensi 87,3%, maintainability 84%, dan portability 74%, menunjukkan aplikasi berfungsi baik di semua aspek.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Zetroem

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

jurnal zetroem yang dapat dimuat dalam jurnal ini meliputi bidang keilmuan Teknik Elektronika, Teknik Kendali, Sistem Tenaga, Telekomunikasi, Informatika, Sistem Distribusi. Makalah dapat berupa ringkasan laporan hasil penelitian atau kajian pustaka ilmiah. Makalah yang akan dimuat hendaknya ...