Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ)
Vol. 5 No. 3 (2024): Community Engagement & Emergence Journal (CEEJ)

Sosialisasi Literasi Keuangan Investasi Pada Siswa SMA Seri Rama Pekanbaru

Sundari, Eva (Unknown)
Jamil, Poppy Camenia (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2024

Abstract

Sosialisasi literasi keuangan merupakan langkah penting dalam membangun pemahaman finansial di kalangan siswa SMA, khususnya di SMA Seri Rama, Pekanbaru. Program ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar tentang pengelolaan keuangan pribadi, investasi, dan penggunaan produk keuangan yang legal serta aman. Rendahnya tingkat literasi keuangan di Indonesia, terutama pada generasi muda, menimbulkan risiko finansial dan kesulitan dalam perencanaan keuangan masa depan. Dengan pendekatan interaktif seperti ceramah, diskusi, dan simulasi, siswa diharapkan dapat memahami dan mengaplikasikan keterampilan literasi keuangan dalam kehidupan mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu siswa dalam menghadapi tantangan finansial di masa depan, membangun pola pikir keuangan yang bijak, serta mendukung stabilitas ekonomi negara melalui generasi yang lebih sadar finansial.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ceej

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions

Description

CEEJ is a journal for the development and application of science and technology that includes publication of the results of community service activities, models or concepts or their implementation in the context of increasing community participation in development, community empowerment or the ...