Sistem peringatan dini (EWS) dilakukan untuk mencegah kejadian yang tidak diinginkan dan akan memperburuk kondisi pasien yang dapat meningkatkan angka kematian pasien di ruang rawat inap, Alat ukur yang terdapat dalam metode Early Warning Score (EWS) meliputi tingkat kesadaran, respirasi atau frekuensi pernapasan, saturasi oksigen, oksigen tambahan, suhu, frekuensi nadi, dan tekanan darah sistolik. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, keterampilan  perawat di Rawat Inap RSUP Surakarta tentang Early Warning Score (EWS), pada  periode 2023-2024. Desain penelitian ini cross sectional dengan pendekatan observasional analitik jumlah sampel sebesar 44 responden menggunakan teknik proportional sampling.  Variabel penelitian ini meliputi tingkat pengetahuan perawat, Sikap perawat,. Analisis data menggunakan uji chi-square. Pengetahuan perawat tentang Early Warning Score (EWS) di ruang rawat inap adalah mayoritas baik sebanyak 20 responden (47,6%), cukup sebanyak 19 responden (45,2%), kurang sebanyak 3 orang (7,1%).  Sikap perawat di ruang rawat inap mayoritas memiliki sikap positif sebanyak 41 responden (97,6%) dan hanya 1 responden (2,4%) yang memiliki sikap negative. Keterampilandi ruang rawat inap RSUP Surakarta sebanyak 42 responden (100%) Ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan perawat dengan penerapan EWS (p=0,000). Upaya peningkatan pengetahuan tentang penerapan EWS perlu ditingkatkan melalui pelatihan dan penyegaran informasi.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024