Tractors Tbk. saat ini sedang melakukan digitalisasi melalui pengembangan teknologi, salah satunya dengan merancang Elektronik Standar Operasional Prodedur (E-SOP) aplikasi berbasis website untuk mempermudah karyawan dalam pembuatan dan pengembangan Standar Operasional Prosedur (SOP). User Interface yang menarik dan efektif sangat penting dalam E-SOP karena dapat meningkatkan kualitas interaksi antara pengguna dan sistem. Menurut Florestiyanto (2020), User Interface adalah sistem komunikasi antara pengguna dengan program, meliputi aspek visual, warna, animasi, dan alur komunikasi. User Interface E-SOP ini dirancang menggunakan metode Design Thinking yang mencakup tahapan Empatize hingga Testing. Fitur E-SOP meliputi New SOP, Update SOP, monitoring, review, progress, revision, chatting, Approval dan Go Live. Visualisasi ide dibuat menggunakan figma dengan keseluruhan jumlah halaman User Interface E-SOP sebanyak 561 halaman. Kemudian dilakukan Testing oleh Corporate Risk Management Department menggunakan metode Usability Testing dengan aplikasi penunjang yaitu, Maze guna mendapatkan feedback untuk pengembangan lebih lanjut. Testing ini menentukan tingkat keberhasilan pengguna memahami alur dan fitur E-SOP. Hasil Testing E-SOP mendapatkan nilai rata-rata 87.6 dengan begitu E-SOP dapat dinyatakan berhasil.
Copyrights © 2024