Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak
Vol 6, No 2 (2024): September

Klasterisasi Tukang Gigi di Jakarta dengan Algoritma K-Means berdasarkan Daerah Asal

Zulkarnain, Iskandar (Unknown)
Fauziyah, Fauziyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Tukang gigi yang terdaftar pada organisasi Serikat Tukang Gigi Indonesia (STGI) DPW DKI Jakarta sebanyak 625 anggota. STGI adalah organisasi yang telah Berbadan Hukum KEPMENKUMHAM NOMOR AHU-000083.AH.01.08.Tahun 2020.  Dalam penyebarannya tukang gigi yang berada di Jakarta terdiri dari berbagai daerah asal, maka peneliti melakukan peneltian klasterisasi untuk mengetahui penyebaran daerah asal tukang gigi di wilayah Jakarta. Cakupan wilayah data penelitian yaitu: Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat. Hasil dari klasterisasi Algoritma K-Means menggunakan aplikasi RapidMiner sebagai berikut: Cluster 0 (C0) : 1 Anggota, Cluster 1 (C1) : 16 Anggota, Cluster 2 (C2) : 1 Anggota. Hasil yang termasuk pada C0 yakni Kabupaten/Kota asal daerah tukang gigi paling banyak yaitu: Pamekasan. Hasil yang termasuk pada C1 merupakan Kabupaten/Kota daerah asal tukang gigi paling beragam terdiri dari 16 Kabupaten/Kota termasuk daerah asal tukang gigi terbanyak ke-3 yaitu: Jakarta. Sedangkan yang termasuk C2 merupakan daerah asal tukang gigi terbanyak ke-2 yaitu: Jember. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JINRPL

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Informatics and Software Engineering accepts scientific articles in the focus of Informatics. The scope can be: Software Engineering, Information Systems, Artificial Intelligence, Computer Based Learning, Computer Networking and Data Communication, and ...