NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 12, No 1 (2025): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA SOSIOLOGI FISIP UNIVERSITAS RIAU

Desmira, Desmira (Unknown)
Asriwandari, Hesti (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2025

Abstract

Perilaku konsumtif merupakan perilaku dimana jika seseorang mengalami perilaku konsumtif, mereka mungkin membeli sesuatu hanya untuk memenuhi kebutuhan pribadi mereka tanpa mempertimbangkan pentingnya atau manfaatnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat konsumtif mahasiswa Sosiologi FISIP Universitas Riau serta untuk mengetahui gaya hidup hedonis berhubungan dengan perilaku konsumtif. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif dan teori Konsumsi Jean Baudrillard. Observasi, kuesioner, dan dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data ini. Penelitian ini melibatkan 691 siswa, dengan teknik pengambilan sampel acak sederhana. Dengan menggunakan rumus slovin yang diperoleh sebanyak 87 responden. Hasil analisis data menunjukkan bahwa 18 responden (20,7%) memiliki gaya hidup hedonis tinggi, 37 responden (42,5%) memiliki gaya hidup hedonis sedang, dan 32 responden (36,8%) memiliki gaya hidup hedonis rendah. Lebih lanjut, 42 responden (48,3%) memiliki perilaku konsumtif tinggi, tujuh responden (8%) memiliki perilaku konsumtif sedang, dan 38 responden (43,7%) memiliki perilaku konsumtif rendah. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa nilai Sig. (2-Tailed) adalah sebesar 0,000 (0,05). Hal ini menunjukkan bahwa gaya hidup hedonis memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku konsumtif. Ini menunjukkan bahwa semakin hedonis gaya hidup seseorang, semakin konsumtif mereka.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...