An-Nadaa: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Vol 11, No 2 (2024): AN-NADAA JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT (DESEMBER)

Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Hipertensi Di Puskesmas Landasan Ulin Tahun 2024

Setiawand, Muhammad Denny (Unknown)
Rahman, Eddy (Unknown)
Suryanto, Deni (Unknown)
Aquarista, Muhammad Febriza (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2024

Abstract

Tekanan darah sistolik seseorang mencapai atau melebihi 140 mmHg dan tekanan darah diastolik mencapai atau melebihi 90 mmHg dikenal sebagai hipertensi. Sebagian besar orang yang mengalami hipertensi tidak menunjukkan gejala apa pun. Sakit kepala, penglihatan kabur, nyeri dada, dan gejala lainnya dapat disebabkan oleh tekanan darah tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang berkontribusi pada kasus hipertensi di Puskesmas Landasan Ulin. Penelitian kuantitatif ini menggunakan pendekatan analisis dan desain cross-sectional. Penelitian ini melibatkan 1830 orang, dengan 170 responden sebagai sampel. Di Puskesmas Landasan Ulin, ada hubungan antara kasus hipertensi (p-value 0,039) dan kebiasaan merokok (p-value 0,006), menurut uji statistik chi square, namun tidak terdapat hubungan antara Usia (p-value = 0,348) dan Pengetahuan (p-value = 0,691) dengan kejadian Hipertensi di Puskesmas Landasan Ulin. Disarankan kepada masyarakat yang berisiko maupun tidak, agar rutin mengontrol tekanan darah. Penderita hipertensi juga harus aktif bertanya dan selalu hadir jika pihak Puskesmas mengadakan penyuluhan dan pendidikan kesehatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ANN

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

An-Nadaa adalah publikasi ilmiah sebagai wadah informasi di bidang kesehatan masyarakat berupa hasil penelitian orisinal dalam bahasa Indonesia atau Inggris yang mencakup rumpun ilmu : ? Administrasi Kebijakan Kesehatan ? Biostatistik dan Kependudukan ? Epidemiologi ? Gizi Kesmas ? ...