Setiap guru sejatinya mengiginkan sukses dalam mengajar di kelas. Di lain sisi, guru juga dihadapkan dengan berbagai situasi dan kondisi kelas yang mungkin saja tidak sesuai dengan yang diharapkan. Kesenjangan ini seringkali menjadi hambatan guru dalam mengoptimalkan kegiatan pembelajaran. Oleh sebab itu, untuk menghindari berbagai permasalah yang muncul di kelas, diperlukan keterampilan guru dalam menerapkan strategi mengelola kelas yang kondusif. Kelas kondusif perlu diciptakan untuk memberikan pelayanan pembelajaran kepada siswa. Tanpa kelas kondusif guru akan kesulitan mengkondisikan pembelajaran. Seperti siswa ramai, kurang bersemangat, anak mengganggu teman dan juga masalah-masalah fisik, seperti kelas kotor, sempit, bau dan tidak teratur. Sekolah adalah tempat belajar bagi siswa, dan tugas guru sebagian besar terjadi dalam kelas yakni membelajarkan siswa dengan menyediakan kondisi belajar yang optimal yang berhubungan dengan bakat dan minatnya. Guru harus senantiasa bisa mengelola kelas agar suasana kelas menjadi kondusif.
Copyrights © 2025