Jember Medical Journal (JMJ)
Vol. 3 No. 2 (2024): .

Perbandingan Regulasi dan Kondisi Faktual Penggunaan Pestisida di Asia Tenggara

Jauhani, Muhammad Afiful (Unknown)
Latiefah Noer Widiastuti (Unknown)
Muhammad Naufal Hibatullah (Unknown)
Samuel Hendrik Marpaung (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Nov 2024

Abstract

Indonesia merupakan negara agraris dengan 40,6 juta penduduknya bekerja pada sektor pertanian. Akan tetapi, saat ini pemerintah Indonesia masih mengimpor produk pertanian dari negara lain, khususnya di Asia Tenggara, untuk memenuhi kebutuhan konsumsi dalam negeri. Kegiatan pertanian di berbagai negara umumnya menggunakan pestisida sebagai pengendali hama sehingga produk pertanian sangat mungkin terpapar pestisida yang menyebabkan gangguan kesehatan. Dalam rangka pengendalian dampak gangguan kesehatan akibat pestisida, diperlukan kebijakan pemerintah. Namun, kebijakan yang ada saat ini belum sepenuhnya dilaksanakan sehingga perlu diketahui kondisi faktual mengenai penggunaan pestisida. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peraturan dan kondisi faktual mengenai penggunaan pestisida pada negara-negara di Asia Tenggara. Metode penelitian menggunakan tinjauan literatur menggunakan PICO dan kriteria inklusi yang telah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa negara-negara di Asia Tenggara telah memiliki regulasi yang mengatur tentang pestisida, meskipun masih terdapat beberapa negara yang belum mengatur perihal pestisida secara menyeluruh, Misalnya Singapura belum mencntumkan aspek pengujian, pembuatan, iklan, dan pemusnahan; Brunei Darussalam belum mencantumkan aspek pengujian, iklam, dan pencabutan izin.. Faktanya, masih banyak permasalahan terkait kepatuhan dan penerapan aturan mengenai penggunaan pestisida yang berdampak pada keamanan pangan pada negara-negara di Asia Tenggara. Peran pemerintah untuk mengendalikan dampak negatif yang diakibatkan pestisida masih perlu untuk dioptimalkan, melalui monitoring dan evaluasi ketat terhadap penggunaan pestisida dan pengawasan terhadap keamanan produk pangan hasil pertanian.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JMJ

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

ember Medical Journal (JMJ) publishes peer-reviewed original articles, case reports and literature review in basic medical research, clinical research, and applied medical science. This journal is published twice (May and November) by Faculty of Medicine Universitas Jember. Articles are original ...