Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan
Vol 20, No 2 (2024): JURNAL ILMIAH KESEHATAN KEPERAWATAN

EFEKTIFITAS TERAPI KOMBINASI AKUPRESUR TITIK TAICHONG DAN AROMATERAPI KAYU MANIS TERHADAP TEKANAN DARAH PASIEN HIPERTENSI

Yanti, Sri (Unknown)
Putri, Suci Indah (Unknown)
Wardah, Wardah (Unknown)
Fitriani, Iyang Maisi (Unknown)
Kharisna, Dendy (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2024

Abstract

Hipertensi dikenal sebagai pembunuh diam-diam (sillent killer) karena tidak memberikan gejala yang khas tetapi bisa mengakibatkan penyakit degeneratif. Saat ini tren pengobatan hipertensi beralih dari terapi farmakologis menjadi terapi komplementer. Salah satu terapi komplementer yang dapat dilakukan untuk hipertensi yaitu terapi kombinasi akupresur titik taichong dan aromaterapi kayu manis Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh terapi kombinasi akupresur titik taichong dengan aromaterapi kayu manis terhadap tekanan darah pasien hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Simpang Tiga Pekanbaru. Jenis penelitian ini Quasy Experimental menggunakan rancangan jenis Nonequeivalen Control Group Design. Responden berjumlah 21 kelompok intervensi dan 21 kelompok kontrol. Dari hasil penelitian menggunakan Uji Wilcoxon menunjukkan pada Tekanan Darah Sistole (TDS) kelompok intervensi dan kontrol sebelum dan sesudah didapat negative ranks 21 dan 19 artinya sebanyak 21 orang kelompok intervensi dan 19 orang kelompok kontrol mengalami penurunan TDS, Sedangkan pada Tekanan Darah Diastole (TDD) didapat negative ranks 19 dan 17 artinya sebanyak 19 orang kelompok intervensi dan 17 orang kelompok kontrol mengalami penurunan TDD. Sehingga secara klinis ada perbedaan penurunan tekanan darah yang signifikan pada kelompok intervensi dibandingkan kelompok kontrol. Pada Uji Man Whitney menunjukkan bahwa nilai p value TDS sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok intervensi dan kontrol 0,460 (>0,05) dan p value TDD sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok intervensi dan kontrol 0,857 (>0,05) artinya Ho gagal ditolak, tidak ada perbedaan TDS dan TDD sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok kontrol dan intervensi. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan terapi akupresur titik taichong dan aromaterapi kayu manis dengan meningkatkan hari dan jumlah tetes aromaterapi yang diberikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIKK

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan Keperawatan berfokus pada publikasi artikel ilmiah yang mendukung pengembangan ilmu pengetahuan di bidang kesehatan. Ruang lingkup jurnal ini mencakup berbagai disiplin ilmu kesehatan, seperti keperawatan, kebidanan, farmasi, kesehatan masyarakat, kedokteran, dan biomedis, ...