Dinamika : Jurnal Ilmiah Ilmu Administrasi Negara
Vol 11, No 3 (2024): Dinamika

INOVASI PENANGANAN STUNTING DI KOTA MAGELANG TAHUN 2022-2023

Purwanti, Dian (Unknown)
Saharuddin, Erni (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2024

Abstract

Stunting merupakan salah satu isu kesehatan yang menjadi prioritas dan penting untuk ditanganani saat ini. Dalam penanganan stunting tidak lepas dari inovasi, inovasi merupakan pengenalan terhadap hal-hal baru, pembaharuan, penemuan baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi penanganan stunting di Kota Magelang tahun 2022-2023. Metode yang digunakan penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teori 3 inovasi menurut sururi (2017), yaitu; inovasi kebijakan berdasarkan proses, inovasi kebijakan berdasarkan metode dan inovasiĀ  kebijakan berdasarkan produk. Hasil penelitian inovasi kebijakan pada tahun 2022, inovasi BAAS (Bapak Asuh Anak Stunting) yang dilakukan DP4KB Kota Magelang dengan uang tunai 450 ribu perbulan 6 bulan. Namun, inovasi ini kurang efektif karena kurang pemantauan dalam distribusi, sehingga dana tidak digunakan untuk kebutuhan anak stunting. Inovasi kebijakan tahun 2023 inovasi Ceting Emas TP PKK Kota Magelang dengan PMT untuk anak stunting, dengan kandungan tinggi protein hewani, pelatihan PMBA, blangko, dan monev. Inovasi ini membantu penanganan stunting karena menaikan tinggi badan, berat badan anak. Hambatan inovasi Ceting anak susah makan, orang tua pindah tempat tinggal, orang tua menolak untuk diberikan PMT menganggap anak tidak stunting. Solusi untuk hambatan dengan pendekatan keluarga yang dilakukan oleh TP PKK Kota Magelang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

dinamika

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Dinamika merupakan media publikasi Karya Tulis Ilmiah di bidang Ilmu Administrasi Negara yang berada di lingkungan Program Studi Ilmu Administrasi Negara Universitas Galuh dengan ISSN: 2356-2269 (Print) dan eISSN: 2614-2945 (Online) yang mempublikasikan hasil penelitian mahasiswa dan ...