PT. Bina Sarana Sukses merupakan salah satu perusahaan penyedia jasa pertambangan (kontraktor) batubara di PT. Antang Gunung Meratus. Dalam melaksanakan penambangan PT. Bina Sarana Sukses menargetkan produktivitas excavator Komatsu PC1250-11R sebesar 606 BCM/Jam untuk kegiatan pemindahan overburden, berdasarkan pengamatan aktual diperoleh produktivitas alat gali muat excavator Komatsu PC1250-11R adalah sebesar 573 BCM/Jam dengan effisiensi kerja rata-rata sebesar 85% dan tingkat persentase ketercapaian aktual berdasarkan target adalah 95%. Maka dari itu perlu adanya analisa dan optimalisasi untuk mengatasi ketidaktercapaian tersebut. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah dengan menganalisa faktor-faktor pendukung produktivitas seperti cycle time, fill factor, swell factor, effisiensi, kondisi aktual lapangan seperti kondisi front loading, material, serta faktor-faktor penyebab ketidaktercapaian target produktivitas. Setelah dilakukan analisa dan optimalisasi dengan cara menempatkan excavator Komatsu PC1250-11R khusus loading material blasting dan menggunakan pola double side loading, produktivitas excavator meningkat menjadi rata-rata 609 BCM/Jam.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024