Jurnal Farmamedika (Pharmamedica Journal)
Vol 9 No 2 (2024): Jurnal Farmamedika (Pharmamedica Journal)

SKRINING FITOKIMIA DAN PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT LEMON (Citrus limon L.) DENGAN METODE DPPH

Evan Christian, Yulius (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2024

Abstract

Indonesia salah satu negara dengan kekayaan keanekaragaman hayati yang bisa dimanfaatkan diantaranya sebagai kosmetik untuk antioksidan. TKandungan metabolit sekunder lemon yaitu flavonoid, alkaloid, limonoid, carotenoid, asam fenolat dan minyak atsiri. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh ekstrak kulit lemon yang memiliki aktivitas antioksidan. Ekstrak dibuat secara maserasi kinetik dengan pelarut etanol 70%, kemudian diuapkan dengan evaporator. peredaman radikal bebas menggunakan aktivitas antioksidan vitamin C dan ekstrak kulit lemon berturut-turut sebesar 3,26 ± 0,0577 ppm dan 16,46 ± 0,3595 ppm. Berdasarkan data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa ekstrak kulit lemon memiliki aktivitas antioksidan dan dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan pengobatan atau kosmetik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

farmamedika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Farmamedika dikelola oleh Lembag Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Sekolah Tinggi Teknologi Industri dan Farmasi Bogor. Frekuensi penerbitan jurnal sebanyak 2 kali dalam satu tahun pada bulan Juni dan Desember. Kategori tulisan berupa hasil penelitian dari peneliti maupun akademisi dalam ...