Latar Belakang: ASI eksklusif adalah pemberian ASI tanpa pemberian tambahan cairan seperti susu formula, jeruk, madu, air, teh, air putih dan tanpa tambahan makanan padat seperti pisang, pepaya, bubur susu, biskuit, bubur nasi dan tim dari usiai 0-6 bulan. Bayi yang diberi ASI akan lebih sehat dibandingkan dengan bayi yang diberi susu formula dimana bayi yang diberi susu formula memiliki resiko kematian karena diare sebesar 3,94kali lebih besar dibandingkan dengan bayi ASI eksklusif. Tujuan: Diketahuinya hubungan pemberian ASI dengan peningkatan berat badan pada bayi umur 0-6 bulan diwilayah kerja Puskesmas Tanjung Agung Tahun 2021. Metode: Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan crossectional. Sampel ini diperoleh sebanyak 67 sampel, uji statistic yang dilakukan adalah univariat dan bivariat. Hasil: Dalam penelitian ini didapatkan dari hasil analisis chi square menghasilkan adanya hubungan pemberian asi dengan peningkatan berat badan pada bayi umur 0-6 bulan dengan nilai p vaule 0,003. Saran: Diharapkan angka pemberian ASI ekslusif dengan peningkatan berat badan pada bayi umur 0-6 bulan semakin banyak yang memberikan ASI Ekslusif, dan perlu dilakukan peningkatan fasilitas pelayanan baik untuk mendukung peningkatan pemberian ASI Ekslusif pada bayi seperti penyediaan pojok ASI dikantor-kantor atau tersedia kulkas khusus penyimpan ASI. Kata Kunci: Berat Badan, Bayi, ASI Ekslusif
Copyrights © 2022