Al-Qur’an adalah kitab yang diyakini oleh setiap umat muslim menjadi pedoman dan guideline hidup, yang digunakan sebagai rambu rambu dalam menjalankan kehidupan dan pengambilan keputusan. Tujuan penelitian ini adalah merumuskan konsep aset dengan merujuk kepada pandangan Al-Qur’an. Guna mencapai tujuan itu, penelitian dilaksanakan menggunakan paradigma islam. Data penelitian ini adalah hasil studi terhadap literatur yang relevan dengan objek formal maupun objek material penelitian. Data dikoleksi melalui, pengalaman, pengamatan, dan kajian terhadap literatur yang dikumpulkan. Data hasil dianalisis menggunakan pandangan Stake (1995) dan analisis makna aset dalam Al Qur’an menggunakan penalaran nalar Al-Jabiri. Penelitian ini berhasil merumuskan konsep aset yang holistic dan bermakna daripada konsep aset yang berlaku sesuai standar akuntansi saat ini. Menurut penelitian ini, aset merupakan rahmat yang Tuhan amanatkan kepada hambanya baik berupa materi maupun non-materi, dengan memperhatikan prinsip-prinsip ketuhanan dalam pengelolaannya yang mana tujuan akhir dari aset ini adalah semakin membuat manusia sadar bahwa semua akan kembali lagi kepada Tuhan termasuk semua aset yang dimiliki saat ini. Akhirnya penelitian ini memberikan implikasi pada terciptanya konsep aset yang mampu mendekatkan diri kepada Tuhan.
Copyrights © 2024