G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol. 9 No. 2 (2025): April 2025, G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling

Keefektifan Bimbingan Kelompok Teknik Sinemaedukasi untuk Mengembangkan Kesadaran Sosial Siswa Reguler Terhadap Siswa Berkebutuhan Khusus Di Sekolah Inklusi

Hasanah, Binti Uswatun (Unknown)
IM Hambali (Unknown)
Arbin Janu Setiyowati (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2024

Abstract

Bimbingan kelompok teknik sinemaedukasi merupakan salah satu layanan dalam bimbingan dan konseling yang berorientasi pada perkembangan siswa. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui keefektifan bimbingan kelompok teknik sinemaedukasi untuk mengembangkan kesadaran sosial siswa reguler terhadap siswa berkebutuhan khusus di sekolah inklusi. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan desain quasi eksperimen dengan nonequivalent control group. Pengumpulan data menggunakan skala kesadaran sosial. Hasil analisis data menunjukkan perbedaan signifikansi antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol yang didukung oleh hasil uji hipotesis berupa uji Wilcoxon dan uji Mann Whitney. Berdasarkan hasil uji Wilcoxon kelompok eksperimen 0.012 < 0.05 dan kelompok kontrol 0.011 < 0.05 sehingga hipotesis diterima. Pada hasil uji Mann Whitney menunjukkan 0.002 < 0.05 yang menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan tingkat kesadaran sosial kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penelitian ini memberikan kontribusi hasil bimbingan kelompok teknik sinemaedukasi efektif mengembangkan kesadaran sosial siswa reguler terhadap siswa berkebutuhan khusus di sekolah inklusi. Kata kunci: kesadaran sosial, teknik sinemaedukasi, bimbingan kelompok

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bk

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Diterbitkan sebagai media publikasi hasil penelitian dan karya ilmiah dalam bidang ilmu Bimbingan dan Konseling sebagai upaya meningkatkan dan mengimplementasikan teori serta praktik layanan Bimbingan dan Konseling. G-COUNS: Jurnal Bimbingan dan Konseling merupakan rujukan media publikasi ini untuk ...