Self-love merupakan keadaan dimana seseorang mampu menghargai, menghormati, memahami, dan mencintai diri sendiri. Hal itu tidak tercapai jika salah satu dari aspek tersebut tidak terpenuhi. Self-love sangat penting karena dapat membawa kebahagiaan, meningkatkan kepercayaan diri, dan menciptakan lingkungan yang lebih baik. Berdasarkan latar belakang di atas, penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan menggali makna representasi self-love menurut Multiwaseka. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah lirik lagu yang terdapat dalam album semoga sembuh karya Idgitaf. Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan teknik baca catat. Kesimpulannya, mencintai diri sendiri merupakan hal penting untuk menjaga kesehatan mental dan memberikan dampak untuk lingkungan yang positif dan harmonis. Dengan mempraktikkan self-love yang sehat, individu dapat lebih menghargai dan mencintai diri sendiri, serta menginspirasi orang lain untuk lebih peduli kepada kesehatan mental. Dalam hal ini lagu dapat menjadi alternatif untuk lebih mencintai diri. Lagu dapat menyampaikan apa yang ada di hati dan membuat perasaan menjadi lebih tenang. Kata kunci: Lagu, Representasi, Self-love
Copyrights © 2024