juremi: jurnal riset ekonomi
Vol. 4 No. 3: Nopember 2024

PENGARUH DISKON DAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI SHOPEE 11.11

Sahri Aflah Ramadiansyah (Unknown)
I Putu Dharmawan Pradhana (Unknown)
Putri Ekaresty Haes (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2024

Abstract

Pemahaman yang mendalam tentang pengaruh diskon dan promosi dalam konteks pemasaran online sangat penting bagi perusahaan untuk merancang strategi yang dapat meningkatkan penjualan dan kepuasan pelanggan. Tujuan Penelitian ini adalah menganalisis pengaruh diskon terhadap minat beli dan menganalisis pengaruh promosi terhadap minat beli. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif untuk mengukur pengaruh diskon dan promosi terhadap minat beli konsumen di Shopee selama event 11.11. Populasi dalam penelitian ini adalah pengguna Shopee yang berpartisipasi dalam acara tersebut dari usia 20 sampai 25 tahun. Instrumen utama yang digunakan adalah kuesioner yang terdiri dari pertanyaan tertutup. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda menggunakan Smart PLS3. Hasil penelitian ini adalah diskon dan promosi memiliki pengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen di Shopee, terutama selama event 11.11. Hasil analisis regresi mengindikasikan bahwa kedua elemen tersebut dapat meningkatkan ketertarikan konsumen untuk melakukan pembelian. Diskon yang menarik tidak hanya berfungsi sebagai insentif harga, tetapi juga menciptakan rasa urgensi di kalangan konsumen

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Juremi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Juremi: Jurnal Riset Ekonomi is a research base journal published by Bajang Institute. The journal published six times per year. This journal started publishes since 2021 In the following year of publication, the journal is going to publish trianually. Any interested author could submit the ...