Pengelolaan sampah melalui bank sampah merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk menangani masalah sampah. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis implementasi kebijakan pengelolaan sampah pada Bank Sampah Induk Dhuawar Sejahtera di Kabupaten Kulon Progo. Metode penelitian yang digunakan kualitatif deskriptif. Hasil Implementasi Kebijakan Pengelolaan Sampah pada Bank Sampah Induk Dhuawar Sejahtera bisa dikatakan bahwa standar dalam melayani nasabah sudah cukup baik. Akan tetapi dari implementasi standar penetapan harga dan alur/mekanisme pengelolaan sampah bahwa belum tercapai dengan baik. Sumberdaya keuangan tidak bisa diimplementasikan dengan baik dikarenakan harga jual sampah murah sehingga tidak bisa menutup biaya operasional. Sumberdaya sarpras sudah cukup lengkap dan baik. Sumberdaya manusia secara syarat minimum kompetensi belum bisa tercapai dan ada beberapa yang masih kurang. Pihak organisasi formal maupun informal sama-sama memiliki karakter kolaboratif, terbuka, konsisten dan transparan terhadap masyarakat. Sikap para pelaksana kebijakan selalu bersikap adaptif, konsisten, berkomitmen, dan bertanggung jawab. Komunikasi antarorganisasi dan aktivitas pelaksana berjalan cukup baik dan lancar meskipun ada beberapa kendala. Kebijakan yang dilakukan antara sosial, ekonomi, dan politik sudah cukup baik karena didukung oleh masyarakat. Saran dari penelitian ini adalah Pemerintah perlu melakukan evaluasi terkait bagaimana standar penetapan harga yang ada dan memberikan proteksi secara aturan kepada bank sampah induk untuk menyelamatkan keuangan BSI Dhuawar Sejahtera. Kemudian mengadakan pelatihan untuk menigkatkan kualitas SDM.
Copyrights © 2024