Media Farmasi Indonesia
Vol. 19 No. 2 (2024): Media Farmasi Indonesia

Formulasi Dan Penetapan Nilai Spf Secara In Vitro Lotion Ekstrak Etanol Daun Buas-Buas (Premna serratifolia L.)

Shabrina, Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2024

Abstract

Ekstrak etanol daun buas-buas memiliki kadar flavonoid tinggi yang dapat berfungsi menangkal radikal bebas dan mampu menyerap sinar UV baik UV A dan UV B sehingga mengurangi intensitasnya pada kulit. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan dan mengetahui aktivitas tabir surya dari sediaan lotion ekstrak etanol daun buas-buas. Uji aktivitas tabir surya dilakukan dengan metode spektrofotometer UV-Vis dengan panjang gelombang 290-320 nm. Ekstrak etanol daun buas-buas diformulasikan dalam sediaan lotion dengan variasi konsentrasi ekstrak etanol daun buas-buas (F1: 1%, F2: 2%, F3: 3%). Lotion diuji sifat fisik meliputi organoleptik, viskositas, daya sebar, pH, homogenitas, tipe lotion dan kemampuan proteksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun buas-buas dapat diformulasikan menjadi sediaan lotion, dimana ketiga formula lotion dengan variasi konsentrasi ekstrak etanol daun buas-buas 1%, 2% dan 3% menghasilkan sediaan berwarna hijau kecoklatan, berbau khas oleum citri, semi solid, homogen, emulsi tipe M/A, memenuhi persyaratan pH, viskositas, daya sebar dan memberikan proteksi. Hasil uji aktivitas tabir surya secara berturut-turut yaitu 10,50±0,10; 26,11±0,25; 34,60±0,73, dengan nilai SPF tertinggi yaitu 34,60±0,73 pada konsentrasi 3% yang termasuk kategori proteksi ultra.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

MFI

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Other

Description

Media Farmasi Indonesia publishes original article in the all scopes of Pharmaceutical Science such as Pharmaceutics, Biopharmaceutics, Drug Delivery System, Chemical Pharmacy, Pharmaceutical Technology, Pharmaceutical Microbiology and Biotechnology, Pharmacology and Toxicology, Pharmacokinetics, ...