Perbankan syariah telah menunjukkan perkembangan yang pesat dalam beberapa dekade terakhir. Sebagai lembaga keuangan, layanan perbankan syariah berlandaskan pada prinsip-prinsip Islam yang menekankan aspek keadilan, transparansi, dan kesejahteraan bersama. Kualitas layanan yang tinggi berperan penting dalam membangun kepercayaan nasabah dan memperkuat posisi perbankan syariah di industri keuangan nasional. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai standar layanan dalam perbankan syariah.
Copyrights © 2022