Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 2 No. 11 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi November

ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PEMBIAYAAN MURABAHAH PADA PRODUK CICIL EMAS DALAM MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH

Aliyah Permata Mulana Putri (Unknown)
Muhammad Iqbal Fasa (Unknown)
Is Susanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2024

Abstract

Perkembangan dunia perbankan syariah di Indonesia telah berkembang pesat. Di mana produk perbankan syariah harus memiliki strategi yang tepat. Investasi emas pada saat ini cukup banyak diminati oleh masyarakat, salah satu alasannya karena emas tidak terdampak inflasi sehingga meminimalisir resiko kerugian dan investasi emas mudah untuk didapat dan mudah untuk dijual kembali. Bank syariah dapat dijadikan salah satu alternatif yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk melakukan investasi emas. Layanan yang paling banyak diminati oleh nasabah yang tersedia di Bank syariah adalah layanan pembiayaan cicilan emas. Tetapi, walaupun banyak nasabah yang memiliki ketertarikan terhadap investasi emas di sisi lain nasabah secara umum tetap memiliki pertimbangan lain dalam mengambil keputusan untuk memilih produk tabungan emas. Latar belakang penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi perusahaan dalam upaya meningkatkan jumlah nasabah produk cicil emas di Bank Syariah Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi pemasaran yang digunakan pada produk pembiayaan cicil emas di Bank Syariah Indonesia. Metode penilitian yang di gunakan adalah literature review atau tinjauan pustaka. Literature Review adalah sebuah tinjauan atau ulasan mendalam terhadap berbagai penelitian yang sudah ada terkait suatu topik tertentu.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...