Jurnal Terekam Jejak (JTJ)
Vol 2 No 3 (2024): Criminal Law and International Politics

Analisis Strategi Pertahanan Vietnam dalam Menanggapi Militerisasi Pulau-Pulau Buatan China di Laut Cina Selatan Berdasarkan Perspektif Security dilemma

Erfiyanto, Ruri (Unknown)
Sukamto, Nabil Sultan Hafizh (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2025

Abstract

China dalam beberapa tahun terakhir terlihat sangat agresif dalam upayanya mempertahankan klaimnya atas Laut Cina Selatan (LCS), salah satu upayanya yaitu dengan melakukan militerisasi pulau-pulau buatan di Kawasan LCS. Tentunya Vietnam sebagai salah satu aktor yang bersengketa dengan China menanggapi militerisasi pulau-pulau buatan oleh China di Laut Cina Selatan (LCS) dengan berbagai strategi pertahanannya yang dianalisis dalam penelitian ini melalui perspektif security dilemma. Security dilemma menggambarkan situasi di mana tindakan satu negara untuk meningkatkan keamanannya dianggap sebagai ancaman oleh negara lain, yang kemudian merespons dengan tindakan serupa, menciptakan lingkaran setan ketidakamanan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, mengkaji kebijakan pertahanan Vietnam sejak 2020 hingga 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Vietnam telah meningkatkan patroli maritim, memperkuat posisinya di pulau-pulau yang disengketakan, dan memperluas kerja sama militer dengan negara-negara lain seperti Amerika Serikat dan negara-negara di ASEAN. Tindakan ini bertujuan untuk menyeimbangkan kekuatan China dan mencegah eskalasi konflik. Namun, langkah-langkah ini juga memperburuk security dilemma, karena China merespons dengan memperkuat kehadiran militernya di LCS. Artikel ini menyimpulkan bahwa meskipun strategi pertahanan Vietnam efektif dalam jangka pendek, diperlukan pendekatan diplomasi yang lebih efektif untuk mengurangi ketegangan dan membangun kepercayaan antara kedua negara. Penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pemahaman tentang dinamika keamanan di LCS beserta dampaknya bagi stabilitas regional.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jtj

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Terekam Jejak (E-issn: 3032-4122) plays an important role in encouraging critical and in-depth academic discourse and research on political, business and legal issues in Indonesia, regional areas and internationally. This journal provides a platform for academics, practitioners and experts to ...