Mejuajua
Vol. 4 No. 2 (2024): Desember 2024

SOSIALISASI PEMBUATAN BATAKO GEOPOLIMER ABU SAWIT DALAM MEWUJUDKAN PEMBANGUNAN RENDAH KARBON DI DESA BABUSSALAM, KABUPATEN ROKAN HULU

Syarif, Harriad Akbar (Unknown)
Ike Betria (Unknown)
Al Muzafri (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2024

Abstract

Abstrak. Desa Babussalam yang terletak di Kecamatan Rambah memiliki luas 20.18 km2 dengan jumlah penduduk 2032 jiwa. Sumber daya alam yang terbesar adalah kelapa sawit . Kondisi ini berbanding lurus dengan tersebarnya banyak industri pabrik kelapa sawit yang beroperasi di Desa Babussalam. Perekonomian masyarakat sekitar bergantung pada industri ini. Berdasarkan data Badan Statistik Kabupaten Rokan Hulu tahun 2022, luas lahan perkebunan kelapa sawit di Kecamatan Rambah adalah 6.062 ha. Banyaknya pabrik kelapa sawit ini menimbulkan penumpukan abu sawit akan berakibat pada pencemaran lingkungan berupa pencemaran udara (produksi CO2 tinggi) dan pencematan air tanah. Metode pelaksanaan dalam program kemitraan masyarakat yang dilaksanakan adalah transfer Ilmu Pengetahuan, teknologi dan keterampilan yaitu dengan pengolahan dan pemanfaatan limbah abu sawit menjadi batako geopolimer pada perencaanan rumah layak huni dalam mewujudkan program pembangunan rendah karbon. Campuran geopolimer merupakan produk dari hasil pemanfaatan abu sawit menjadi bahan pengganti semen yang diaplikasikan dalam pembuatan produk batako. Nilai positif tersebut digabungkan dengan Program Pembangunan Rendah Karbon yang dapat meningkatkan unit usaha dan pembangunan daerah dalam membantu perekonomian masayarakat desa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mejuajua

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Other

Description

Health, welfare based on local wisdom, design and application of appropriate technology, the application of effective communication and learning methods and related ...