Kelompok Tani Guna Kherti menghadapi kualitas produk jahe merah yang belum mendapatkan sentuhan proses produksi secara pemanfaatan teknologi mengakibatkan rendahnya harga jual jahe merah. Pelatihan dilakuka selama 3 kali, dimana pelatihan 1 berupa edukasi dan pelatihan teknologi atau peralatan pengolahan jahe merah; pelatihan 2 berupa edukasi dan pemberdayaan mitra dalam pembuatan bubuk nano jahe; dan pelatihan 3 dilakukan edukasi terkait aspek sosial masyarakat dalam bidang kesehatan dimana pada tahapan ini akan diberikan edukasi terkait manfaat dan kegunaan produk jahe merah untuk kesehatan masyarakat. Pada hasil didapatkan adanya pencapaian indikator keberhasilan sampai 84%. Pelatihan dan pemberdayaan yang dilakukan memberikan suatu pengetahuan baru bagi kelompok tani dalam pengolahan menfaatkan teknologi serta memberikan pengetahuan berupa inovasi baru terkait produk olahan jahe merah (produk baru).
Copyrights © 2024