Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh strategi manajemen, kualitas sumber daya manusia (SDM), dan persepsi karyawan terhadap kinerja keuangan perusahaan keuangan. Melalui studi literatur, artikel ini menganalisis penelitian-penelitian terkait untuk memahami hubungan antara ketiga variabel tersebut. Hasil kajian menunjukkan bahwa strategi manajemen yang efektif dan kualitas SDM yang tinggi berkontribusi positif terhadap kinerja keuangan. Selain itu, persepsi karyawan terhadap kebijakan manajemen juga berdampak signifikan terhadap kinerja keuangan. Penelitian ini juga mengidentifikasi peran akuntansi manajemen strategis sebagai mediator antara orientasi pasar dan kualitas strategi manajemen terhadap kinerja keuangan. Dengan metode deskriptif kuantitatif, penelitian ini menegaskan pentingnya operasional bank syariah yang sesuai prinsip Islam serta tata kelola yang baik untuk kinerja keuangan optimal. Penelitian selanjutnya menyelidiki pengaruh pemanfaatan teknologi informasi, kualitas SDM, dan kebijakan pemerintah terhadap kinerja keuangan, di mana kualitas SDM memiliki pengaruh positif, sementara teknologi informasi dan kebijakan pemerintah tidak memberikan dampak signifikan. Penelitian ini memberikan wawasan penting tentang faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja keuangan di berbagai konteks, termasuk manajemen, perbankan syariah, dan kebijakan publik, serta bagaimana persepsi terhadap kinerja keuangan mempengaruhi keputusan strategis dan motivasi kerja karyawan.
Copyrights © 2025