Penerapan SMK3 pada PP 50 tahun 2012 menjelaskan komunikasi K3 sebagai bagian dalam kegiatan yang mendukung pencegahan kecelakaan kerja. Toolbox meeting merupakan sebuah langkah mencegah kecelakaan kerja melalui promosi K3 yang bertujuan memberikan informasi terkait keselamatan dan kesehatan kerja. Tujuan penelitian adalah menunjukkan pengaruh Toolbox meeting pada perilaku keselamatan dan kesehatan kerja di PT Arkananta Apta Prasista Balikpapan. Penelitian ini menggunakan melalui metode kuantitatif. Hasil didapat terdapat pengaruh antara penerapan, pelaksana, dan metode toolbox meeting terhadap perilaku K3 dengan perolehan signifikan = 0.001. ditemukan pengaruh penerapan toolbox meeting terhadap perilaku K3 dengan perolehan signifikan = 0.001. Terdapat pengaruh antara pelaksana toolbox meeting terhadap perilaku K3 dengan perolehan signifikan = 0.001. Terdapat pengaruh antara metode toolbox meeting terhadap perilaku K3 dengan perolehan signifikan = 0.001.
Copyrights © 2024