Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi desain kurikulum dan pengembangan PAK dalam bentuk nyanyian dengan minat beribadah sekolah minggu gereja HKBP Tindoan Laut tahun 2024. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara yang melibatkan tiga guru Sekolah Minggu, 15 orang tua anak, dan 15 anak yang aktif mengikuti kegiatan Sekolah Minggu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nyanyian memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan minat anak dalam kegiatan Sekolah Minggu. Guru-guru menyatakan bahwa nyanyian berfungsi sebagai media yang efektif untuk menyampaikan firman Tuhan dan meningkatkan partisipasi anak. Orang tua mengungkapkan bahwa lagu-lagu rohani membantu anak-anak lebih antusias dan termotivasi untuk mengikuti Sekolah Minggu. Anak-anak menyatakan bahwa nyanyian memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan, membantu mereka memahami cerita Alkitab, dan meningkatkan kedekatan mereka dengan Tuhan.`
Copyrights © 2024