Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran matematika melalui integrasi permainan edukatif yang menyenangkan dan interaktif. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas, melibatkan 18 siswa kelas empat sebagai partisipan. Modifikasi dilakukan secara kolaboratif antara guru dan peneliti dengan mempertimbangkan kurikulum matematika kelas empat. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa modifikasi board game iTik iTak iTuk berhasil meningkatkan minat dan partisipasi siswa dalam pembelajaran matematika. Permainan ini membantu siswa memahami konsep-konsep matematika dengan lebih baik melalui pendekatan yang menyenangkan. Selain itu, siswa menunjukkan peningkatan prestasi belajar serta semangat berkompetisi secara sehat dalam memecahkan masalah matematika. Simpulan, bahwa modifikasi board game iTik iTak iTuk memberikan dampak positif dalam memperkuat pemahaman siswa terhadap konsep-konsep matematika. Kata Kunci: Papan Permainan, Edukasi, Matematika, Sekolah Dasar
Copyrights © 2024