Industri kosmetik saat ini mengalami perkembangan yang pesat, terutama di kalangan generasi sekaranf yang semakin memperhatikan penampilan. Meningkatnya permintaan dari konsumen kelas menengah yang didorong oleh peningkatan pendapatan menjadi salah satu faktor utama pertumbuhan tersebut. Selain itu, kemajuan e-commerce dan media sosial telah memudahkan konsumen mengakses produk kecantikan, sehingga mempercepat pertumbuhan industri ini. Salah satu brand yang menonjol adalah Skintific yang menawarkan beragam produk perawatan kulit berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand Ambassador dan celebrity endorsement terhadap keputusan pembelian produk Skintific. Dengan memahami hubungan tersebut, diharapkan penelitian ini dapat memberikan panduan yang lebih baik dalam merumuskan strategi pemasaran yang efektif untuk meningkatkan pengaruh brand Ambassador dan celebrity endorsement terhadap keputusan konsumen.
Copyrights © 2025